Minggu, 05 Juli 2009

Diet Tanpa Rasa Lapar

Lelah dengan segala macam diet dan tak ada hasilnya? Tak sanggup menjalani diet dengan rasa lapar yang membuat perut tersiksa?

Rasa lapar saat menjalani diet memang sering membuat orang enggan menjalaninya. Membatasi asupan makan utama membuat orang justru curi-curi ngemil. Inilah yang sering menjadi alasan kegagalan diet Anda.

Mungkin Anda harus mencoba diet yang satu ini. Dalam tujuh hari, berat akan susut hingga 2,5 kilogram tanpa Anda merasa kelaparan.

Bahan makanan yang harus diasup dalam diet ini merupakan bahan makanan yang membuat perut merasa kenyang lebih lama.

Bahan-bahan itu memiliki tingkat satiety index (SI) atau kemampuan mengenyangkan sangat tinggi. Contohnya jeruk, yang SI-nya lebih tinggi daripada pisang.

Karena cepat mengenyangkan, Anda tak perlu ngemil lagi. Makanan-makanan itu juga rendah kalori dan lemak.

Diet tanpa rasa lapar ini sangat tepat bagi mereka yang memiliki nafsu makan tinggi dan hobi mengonsumsi makanan ringan di sela waktu makan.

Selama menjalani diet ini, Anda tetap bisa makan sehari tiga kali seperti biasa. Yang perlu Anda lakukan hanyalah mengganti menunya. Jangan lupa tetap minum air minimal 8 gelas sehari. Anda juga tetap bisa menikmati kopi atau the kesukaan Anda. Tapi hindari tambahan gula, susu, atau krim.

Contoh menu:

- Bubur gandum dengan segelas susu rendah lemak dan irisan buah segar.

- Dua kue gandum dengan satu bungkus keju tanpa lemak dan satu buah jeruk

- Dua iris daging asap bebas lemak, satu buah telur rebus, dan satu gelas jus jeruk

- Dua iris keju rendah lemak dan dua buah tomat

- 30 gram sereal tanpa gula, susu rendah lemak dan buah beri

- Satu kotak yogurt tanpa gula, satu sendok madu, satu buah pir

- Dua butir telur orak-arik, satu iris daging asap, dan jus jeruk

Tidak ada komentar:

Posting Komentar